Saturday, July 14, 2012

10 MINARET TERINDAH DI DUNIA

 

minaret

Minaret adalah menara masjid tempat mengumandangkan adzan. Minaret berasal dari bahasa Turki “minare” yang berakar dari bahasa Arab “manarah” yang berarti mercusuar. Kata “manarah” ini diserap dalam bahasa Indonesia menjadi “menara”. Masjid-masjid pada masa awal munculnya Islam semula tidak memiliki minaret. Konon, umat Muslim di kota Madinah awalnya mengumandangkan adzan dari atap rumah nabi Muhammad. Minaret tertua di dunia adalah menara Masjid Agung Kaioruan di Tunisia yang dibangun pada abad 8-9 M. Nah, dalam postingan ini aku akan membahas 10 minaret terindah di dunia. Monggoooo disimak….

1. Menara Giralda (Seville Spanyol)

 

menara giralda

Giralda adalah minaret setinggi 104,5 m yang dialihfungsikan menjadi menara lonceng di Katedral Seville, Spanyol. Menara ini selesai dibangun pada tahun 1198 pada masa pendudukan kaum Muslim di Spanyol. Arsiteknya adalah Jabir bin Aflah, seorang matematikawan sekaligus astronom Islam yang dikenal di Dunia Barat sebagai Geber. Pada tahun 1248, terjadilah Reconquista, yaitu perebutan kembali Spanyol dari tangan Muslim oleh kaum Katolik. Masjid tempat minaret ini berdiri kemudian dialihfungsikan menjadi Katedral Sevilla dan menaranya dijadikan sebuah menara lonceng. Menara ini populer setelah muncul di novel Dan Brown (penulis Da Vnci Code) berjudul Digital Fortress.

2. Menara Masjid Agung Kudus (Kudus, Indonesia)

menara_kudus

Masjid Menara Kudus atau disebut juga Masjid Al Aqsa dan Masjid Al Manar adalah masjid yang dibangun Sunan Kudus pada tahun 1549. Masjid ini terletak di desa Kauman, Kudus, Jawa Tengah. Pembangunan masjid ini konon menggunakan batu Baitul Maqdis dari Palestina sebagai batu pertama. Mesjid ini unik karena memiliki menara menyerupai candi sebagai bentuk perpaduan antara budaya Islam dengan budaya Hindu. Menara Kudus memiliki tinggi 18 m dan bagian dasarnya berukuran 10x10 m. Di kompleks masjid juga terdapat pancuran untuk wudhu yang berjumlah delapan. Jumlah delapan pancuran, konon mengadaptasi keyakinan Buddha, yakni Delapan Jalan Kebenaran atau “Asta Sanghika Marga”.

3. Menara Koutobia (Maroko)

Menara Koutobia

Masjid Koutobia atau Kutubbiya adalah masjid terbesar di Kota Marrakech, Maroko. Minaret masjid ini dibuat bergaya Alhomad dan selesai pada masa pemerintahan kalifah Yakub al Mansur (1184-1199). Nama minaret ini berasal dari bahasa Arab “al-koutobbiyin” yang artinya “pustakawan” karena di sekelilingnya dulu digunakan oleh para pedagang manuskrip (buku kuno). Menara setinggi 69 ini memiliki kubah dari emas murni yang disumbangkan oleh istri sang raja dengan cara mencairkan seluruh perhiasan emasnya setelah dia gagal untuk menjaga puasanya selama sehari dalam bulan Ramadhan.

4. Menara Masjid Agung Damascus (Damascus, Syria)

minaret damascus

Masjid Agung Damascus atau Masjid Ummayad merupakan salah satu masjid tertua di dunia. Sebelum penaklukan Damascus oleh tentara Arab pada tahun 634 M, masjid ini dulunya adalah gereja bernama Basilika St. Yohanes Pembaptis. Tak heran, salah satu dari tiga minaret di masjid ini diberi nama Minaret Yesus atau Minaret Isa. Minaret Isa sendiri merupakan minaret terbesar dari ketiga minaret yang ada di masjid ini. Minaret ini dibuat pada abad ke-9 dan memiliki ketinggian 77 m.

5. Menara Masjid Al-Azhar (Kairo, Mesir)

Al Azhar

Masjid Al-Azhar dibangun pada tahun 970 M dan kala itu merupakan masjid pertama yang dibangun di kota Kairo. Kini karena banyaknya masjid di kota ini, Kairo sering mendapat julukan ‘Kota Seribu Menara”. Salah satu minaret terindah pada masjid ini adalah Minaret Qaitbay yang dibangun pada tahun 1483. Minaret ini terdiri atas tiga balkon, dua berbentuk oktagonal (segi-8) dan satu berbentuk melingkar. Minaret ini juga dihiasi oleh muqarnas, yaitu hiasan serupa sarang lebah pada bagian bawah balkon.

6. Menara Masjid Hassan II (Cassablanca, Maroko)

4 (1)

Masjid Hassan II merupakan masjid terbesar di Maroko dan masjid terbesar ke-7 di dunia. Minaretnya yang setinggi 210 m merupakan minaret tertinggi di dunia. Masjid beserta minaretnya ini tergolong baru, sebab diresmikan pada tahun 1993. Bentuk minaretnya mengikuti gaya Moorish.

7. Menara Masjid Agung Sammara (Sammara, Irak)

samarra

Masjid Agung Samarra dibangun pada abad ke-9 dan kala itu sempat menjadi bangunan terbesar di dunia. Minaretnya disebut Menara Malwiya dan bentuknya sangat unik, yaitu berbentuk spiral. Tingginya mencapai 55 m dengan lebar bagian bawahnya mencapai 33 m. Wah, kalian harus bersyukur ya zaman sekarang sudah ada teknologi pengeras suara. Coba bayangkan muadzin zaman dulu harus kerja keras menaiki minaret ini untuk mengumandangkan adzan.

8. Menara Qutub Minar (Delhi, India)

qutub minar3

qutub minar2

Qutub Minar adalah minaret tertinggi di India dengan tinggi 72,5 m. Untuk mencapai puncaknya, kita harus melewati sebanyak 379 anak tangga. Minaret ini dibangun pada 1192 dan dibangun dengan bentuk silindris.

9. Menara Khiva (Khiva, Uzbekistan)

Minaret Khiva

minaret khiva1      minaret khiva2

Kota Khiva adalah salah satu dari 3 kota Islam yang bersejarah di Asia Tengah. Dua lainnya adalah Samarkand dan Bukhara. Ketiga kota tersebut terletak di wilayah yang kini disebut Uzbekistan. Uzbekistan dulunya adalah daerah yang sangat kaya, sebab dilewati oleh rute Jalur Sutra. Di kota tua Khiva terdapat banyak minaret bergaya Persia yang ditutupi keramik dan batu permata warna-warni. Konon, saking indahnya, Jengis Khan pun mengaguminya.

Minaret berwarna-warni seperti ini adalah ciri khas minaret bergaya Persia. Contoh lainnya minaret indah seperti ini adalah:

Minaret Herat di Afghanistan

masjid herat      Minaret Herat

Minaret Sareban di Isfahan Iran.

Sareban Minare  isfahan

10. Menara Masjid Emin (Turpan, RRC)

minaret emin1

Minaret Emin berdiri di Masjid Uyghur di kota Turfan, Xinjiang, Cina. Menara setinggi 44 m ini merupakan minaret tertinggi di Cina. Minaret ini dibangun pada 1777 M pada masa pemerintahan Kaisar Qing yang kala itu terkenal bersikap toleran pada pemeluk agama lain. Minaret ini terletak pada Jalur Sutra dan uniknya, terletak tak jauh dengan situs Gua Seribu Buddha di Bezeklik.

Dilihat sekilas, minaret masjid ini memang tampak biasa2 saja, kecuali ukurannya yang besar. Namun ketika dilihat secara dekat, akan tampak detail2 rumit bergaya Timur Tengah yang diukir pada minaret ini.

minaret emin2   minaret emin

BONUS:

Menara Masjid Nabawi (Madinah, Arab Saudi)

minaret madina

Aku nggak akan banyak bercerita tentang masjid ini sebab aku yakin semua orang pasti sudah tahu. Masjid ini memiliki 10 menara dengan ketinggian masing-masing 105 m dan puncaknya dihiasi dengan bulan sabit emas.

1 comment:

  1. Kaisar Qing yg saat itu bisa jadi Qianlong (Chen Lung), yg emang hobi nikah, selir resminya ada 40, dan kekasih rahasianya dikabarkan lebih banyak lagi, salah satu selirnya ada yg dr suku Uighur, selir Rung

    *Korban putri Huan Zhu

    ReplyDelete