Saturday, October 6, 2012

10 SPOT YANG WAJIB DIKUNJUNGI DI YOGYAKARTA

prambanan
Yogya bisa dibilang sebagai ibu kota backpacker Indonesia selain Legian, Bali. Jelas banget alasannya, secara kebutuhan hidup di sana lumayan terjangkau dan transportasi ke objek-objek wisatapun mudah. Belum lagi objek wisata budaya dan tempat makan yang berceceran banyaknya di segala penjuru kota. Sedang berkunjung ke Yogya? Atau mungkin kalian merencanakan backpacking ke Yogya? Nah, inilah 10 tempat yang nggak boleh kamu lewatin di Kota Pelajar tersebut.

1. Malioboro
800px-Malioboro_Street,_Yogyakarta
Malioboro bisa dibilang adalah nama jalan paling terkenal di Indonesia. Lokasi ini wajib dikunjungi bila kalian berkunjung ke Kota Gudeg ini. Di sepanjang jalan ini tak terbilang banyaknya toko batik, suvenir, maupun warung jajanan yang terjangkau bagi para backpacker. Lelahnya perjalanan menyusuri jalan ini takkan terasa karena kita bisa menikmati suasana khas Yogya di sepanjang perjalanan.
Cara mencapai Malioboro sangat mudah. Dengan kereta, kalian bisa berhenti di Stasiun Tugu lalu berjalan beberapa meter. Jika kalian naik pesawat, tinggal naik kereta Prameks dari bandara menuju Stasiun Tugu. Bila kalian mencari batik dengan harga murah, alian bisa mengunjung Pasar Beringharjo yang terdapat di Malioboro ini. Pemandangan di ujung jalan Malioboro juga tak kalah menarik karena penuh dengan bangunan2 tua.
Pasar_Beringharjo
2. Benteng Vredeburg
benteng
Benteng ini terletak di ujung jalan Malioboro. Di sini kalian bisa mempelajari sejarah kota Yogya lewat museum ataupun sekedar menikmati suasana yang tenang di taman di dalam benteng. Tiketnya sangat murah, hanya 2 ribu rupiah saja. Suasana kolonial sangat terasa di dalam benteng ini karena semua bangunan peninggalan Belanda di sini masih dilestarikan. Tak jauh dari benteng, kalian bisa menikmati bangunan kolonial lainnya, seperti Kantor Pos dan Gedung Bank Indonesia.
400px-GedungBankIndonesia
3. Keraton Yogyakarta
200px-Jogja
Yogyakarta terkenal dengan keratonnya. Ada dua keraton di Yogyakarta yaitu Keraton Kasultanan dan Keraton Pakualaman. Keraton terbesra di Yogya, yaitu Keraton Kasultanan dap[at dengan mudah dicapai sebab terletak di titik nol Kota Yogya, tepat di ujung Jalan Malioboro. Keraton ini tak lain adalah msueum hidup kebudayaan Jawa. Di sini kalian bisa menikmati keindahan arsitektur keraton sekaligus menikmati suasana damai dimana para abdi dalem berpakaian khas Jawa melakukan aktivitas hariannya. Tak jarang kalian juga disuguhi tarian dan nyanyian khas Jawa dengan iringan gamelan. Berikut ini jadwalnya.
  • Pertunjukan gamelan pada hari Senin dan Selasa pukul 10:00 hingga 12:00 WIB.
  • Pertunjukan wayang kulit pada hari Sabtu pukul 09:00 hingga 13:00 WIB.
  • Pertunjukan tari pada hari Minggu dan Kamis pukul 19:00 hingga 12:00 WIB.
  • Pembacaan puisi pada hari Jum'at pukul 10:00 hingga 11:00 WIB.
  • Pertunjukan wayang Golek pada hari Rabu pukul 09:00 hingga 12:00 WIB.
Keraton Yogyakarta terbuka untuk wisatawan atau pun pengunjung setiap hari mulai pukul 08:30 hingga 13:00 WIB. Sedangkan pada hari Jum'at, Keraton Yogyakarta hanya buka hingga pukul 11:00 WIB. Keraton dan alun-alunnya akan tambah ramai pada perayaan hari2 besar seperti Sekaten.
4. Taman Sari
800px-Jogjakarta,_January_2007
Tak jauh dari Keraton, terdapat taman sari yang merupakan tempat pemandian para istri dan putri raja. Keindahan taman ini terlihat pada gaya arsitekturnya, terutama gerbangnya.
tamansari-1
Di sini pula terdapat masjid bawah tanah yang sangat unik dan artistik.
 
5. Tugu Yogya
perempatan-tugu-jogja
Inilah landmark Kota Yogya, yaitu Tugu Yogya. Letaknya agak jauh dengan Malioboro, namun mudah dicapai dengan bus trans Yogya. Saat malam tiba, banyak terdapat warung lesehan di sekitar lokasi ini untuk menikmati kuliner serta suasana malam khas Yogya.
6. Prambanan
candi prambanan
Candi Prambanan adalah candi Hindu terbesar di Indonesia sekaligus salah satu candi terindah di dunia. Candi ini terletak di perbatasan Yogyakarta dan Jawa Tengah serta cukup jauh dari pusat kota. Namun jangan khawatir, kalian bisa dengan mudah mencapainya dengan bus trans Yogya. Harga tiketnya sekitar 20 ribu dan 30 ribu dengan tambahan kunjungan wisata ke kompleks Ratu Boko. Ada juga banyak candi yang berada di sekitar Candi Prambanan, misalnya Candi Sewu (terletak satu kompleks dengan Prambanan);
candi sewu
Candi Plaosan;
plaosan lor
Candi Kalasan;
kalasan
Candi Sari;
Candi Sari
Candi Sojiwan;
sojiwan
7. Candi Ratu Boko
candi ratu boko
Candi Ratu Boko sebenarnya bukanlah candi, melainkan istana (keraton) peninggalan kerajaan Hindu-Buddha. Lokasi ini terletak di atas perbukitan sehingga kita bisa menyaksikan pemandangan kota dari candi ini. Di sekitar candi ini juga terdapat candi2 lain seperti Candi Sambi Sari;
sambi sari
Candi Ijo;
ijo
Candi Barong;
candi barong
Candi Banyunibo
Banyunibo
8. Parangtritis
Parangtritis
Siapa tak kenal Parangtritis? Pantai ini merupakan pantai paling terkenal di Yogyakarta. Selain karena pemandangannya yang eksotis, pantai ini juga terkenal dengan kemistisan legenda Nyi Roro Kidul-nya. Namun hati-hati dengan ombak Laut Selatan yang cukup ganas di sini.
9. Kotagede
800px-Kota_Gede_Jogjakarta
Kotagede tak hanya terkenal dengan kerajinan peraknya, namun juga bangunan-bangunan tua yang terdapat di sana. Kotagede bisa dibilang sebagai kota tua-nya Yogyanya. Selain itu, terdapat pula kompleks makam para raja-raja Mataram Islam yang patut dikunjungi. Kotagede mudah dicapai dari pusat kota menggunakan bus trans yogya.
10. Imogiri
imogiri
Selain Kotagede, terdapat pula kompleks pemakaman raja-raja Mataram Islam yang terletak di Imogiri. Sayangnya, letaknya di Kabupaten Sleman cukup jauh dari Kota Yogya sendiri. Di Imogiri, kita harus menapaki 309 anak tangga untuk mencapai kompleks pemakaman. Konon, permohonan kita akan terwujud apabila kita bisa menghitung dengan benar jumlah anak tangga di sini.
Nah, itulah 10 spot paling keren buat dikunjungi para backpacker seperti kita di Yogya. Jangan lupa maen ke kota Solo, kota budaya yang tak kalah dengan Yogya dan jaraknya hanya satu jam perjalanan kereta. Kalo sempat backpackeran ke Yogya, jangan lupa ajak-ajak ya hehehe.

2 comments:

  1. salam kenal , artikel nya jd instiprasi menulis tentang jogja bagi saya,

    boleh kita tukar artikel dong,
    aku bahas pantai di jogja

    secret beach in jogja , (ada yang masih perawan)

    http://nginepmana.com/yogyakarta/kalian-harus-tau-nih-primadona-baru-wisata-pantai-jogja-di-gunung-kidul

    ReplyDelete
  2. tangganya di imogiri itu kok kayak di tembok china ya.. apikmen ketoke

    ReplyDelete