Friday, September 8, 2017

RIDDLE #5: SAKIT PANAS


Level: easy


“Aku tidak mau berangkat sekolah! Badanku panas!” anak perempuanku bersembunyi di bawah selimut. Tapi aku tahu dia bohong. Dia tidak mau berangkat karena hari ini ada kuis matematika yang amat dia benci.

“Mana Mama lihat?” aku menyibak selimutnya dan memeriksa dahinya.

“Mana nggak panas kok?”

“Tapi aku demam!” anakku bersikeras.

“Mama akan cek dengan termometer!” ujarku sembari mengambil termometer di lemari. Termometer ini adalah jenis yang sudah cukup tua, diwariskan turun temurun dari nenekku.

“Mama! Nggak usah!” lenguh anakku.

“Coba, masukkan ke mulut!” aku menyelipkan termometer itu ke mulut anakku. Tapi dasar anakku nakal, ia malah menggigit termometernya hingga pecah!

“Apa-apaan sih kamu!” aku mengeluarkan termometer itu dan memeriksa mulut anakku. Untungnya pecahan termometer itu cukup besar dan aku bisa memungutnya.

“Cepat minum!” perintahku lagi. Aku harap tak ada pecahan kaca kecil yang bisa melukai tenggorokannya. “Pokoknya Mama nggak mau tahu! Kamu boleh tidak masuk tapi jangan beranjak dari tempat tidur ini! Nonton tivi-pun nggak boleh!”

“Ah Mama!” ujarnya kesal. Ia memang mendapatkan apa yang ia mau, namun aku tetap menghukumnya. Dan yang jelas aku tak mau membawanya ke dokter. Jelas sekali dia berpura-pura sakit.

37 comments:

  1. 1. Termometernya cukup tua : kemungkinan jenis termometernya yang pake air raksa itu ya? bukan termometer digital.
    2. Si anak nggigit termometer itu sampe pecah. Harusnya daripada Ibunya kuatir anaknya nelan pecahan kaca, dia mesti kuatir anaknya nelan air raksa. Air raksa kan bahaya kalo sampe ketelan.
    3. Kata-kata 'cepat minum' itu rancu menurutku. Antara si ibu maksa anaknya minum air raksa yang tumpah ke mulutnya itu atau si ibu ngasih minum air ke anaknya buat memastikan g ada pecahan kaca yang nyangkut di tenggorokannya. Tapi sebenernya ada yang bilang kalo air raksa ketelan jangan dikasih minum air.

    Amannya, mending si anak cepet2 dibawa ke rumah sakit deh.

    ReplyDelete
    Replies
    1. OFFICIAL ANSWER: yak benar banget anaknya minum air raksa (yg btw bahaya banget)

      Delete
    2. lah dikirain itu termometer alkohol
      -sekalikucek

      Delete
    3. Aku nebaakkk ituuuu soalnya Hg itu bahaya bgt . Org kena kulit aja gak boleh kalo bisa lah ini keminum :( tapi telat bgt ngomennya huhuhu baru tau update di desember 2017 :( :(

      Delete
    4. Gua anak IPA tapi rada ga ngeh wkkwkw

      Delete
  2. Termometer isinya AIR RAKSA..

    -Ai

    ReplyDelete
  3. "Ma ... aku nggak mau sekolah ... Aku nelen air raksa termometer :("

    ReplyDelete
  4. Ga sengaja minum air raksa dong ya?:(

    ReplyDelete
  5. Termometer tua yang menggunakan kaca, berarti termometer air raksa. kasihan anaknya. _D_

    ReplyDelete
  6. Eee buset dalam termometer kan ada air raksa, klo itu kena dalam mulut ya klo bnyak bkal bahaya tuh aplgi klo dlm wktu yg lama 😱😱😱 btw itu mamanya nyuruh mnum apa 😂 -dita

    ReplyDelete
  7. Termometernya termometer air raksa? Waduh gawat, terminum air raksanya

    ReplyDelete
  8. wah luka dimulut anaknya fatal tuh>>

    ReplyDelete
  9. jika ibunya tidak membawanya ke dokter, maka anaknya akan keracunan raksa

    ReplyDelete
  10. air termometer bkannya beracun ,pecah dimulutnya berarti ketelen dong

    ReplyDelete
  11. Kayaknya Mama nya harus segara bawa anaknya kedokter secepatnya...
    Karna ada air raksa di dalam termometer tersebut..

    ReplyDelete
  12. Si anak langsung disuruh minum setelah pecahan termometernya diambil? Lah, sisa air raksanya gimana? Ikutan terminum dong?

    ReplyDelete
  13. Termometer jadul itu pake Air raksa atau alkohol. Bntar lagi juga sakit beneran anaknya :')

    ReplyDelete
  14. Ibunya berniat ngebunuh anaknya dengan nyuruh minum setelah si anal menelanair Raisa *errr* air raksa maksudnya* yg tumpah setelah si anak menggigit termometer itu

    ReplyDelete
    Replies
    1. "Raisa" ???

      Ini masuk golongan orang2 yg ga bisa move on ya??? :v

      Delete
  15. Thermometernya isi nya air raksa?? Anaknya minum air raksa dong?? Biasanya kali thermometer lama isinya air raksa

    ReplyDelete
  16. Kalo termometernya kaca bisa jadi itu termometer air raksa. Ibunya maksa si anak minum air raksa biar keracunan

    ReplyDelete
  17. Thermometer tua? Di dalamnya kan ada air raksa yang berbahaya kalo masuk ke tubuh. Anaknya ga sengaja nelen ya?

    ReplyDelete
  18. njayy itu termometer air raksa? kuat bener bisa minum air raksa

    ReplyDelete
  19. Mamanya ngeracunin pakai air raksa..

    ReplyDelete
  20. Termometer jaman dulu masih pakai air raksa kan ya? Dan ibu itu menyuruh anaknya minum setelah mengambil pecahan kacanya, jadi kemungkinan air raksanya tertelan

    ReplyDelete
  21. yng dipakai mamanya si aku kan termometer jenis lama..brarti didalmmnya itu air raksa..si aku ngegigit termometernya hingga pecah,otomatis air raksanya tumpah dong..si aku nggak ngerasa mngkin gara" dia minum air putih

    -ezio

    ReplyDelete
  22. Termometer tua berisi air raksa... Ga sengaja keminum dah itumah

    ReplyDelete
  23. Dan jelas sekali dia akan mati diatas tempat tidur itu . Mama mu jahat nak, org keracunan air raksa malah suruh diem di tempat tidur

    ReplyDelete
  24. Setau gw si termometer tuh keras bets

    ReplyDelete
  25. Emak dodollllll keracunan dah tu anak minum air raksa

    ReplyDelete
  26. Ah, ibu yang dungu! Termometer tua, berarti pakai kaca, berarti termometer air raksa, Air raksa kalau ketelan jangan di kasih ai, nanti jadi racun, otak ibunya di mana sih????!!!

    ReplyDelete
  27. Ibu yang kejam, cara hukum anaknya dengan memberinya air raksa, jadi mati deh, emang pantas anaknya dijatuhi hukuman mati cuma gara-gara gak mau sekolah? Where's you brain??!

    ReplyDelete
  28. ka dave aku izin repost riddle ini di podcast ku yaa. sudah kucantumkan nama dan blog ya. terimakasih🙏

    ReplyDelete