Saturday, February 1, 2014
BONUS: GHOST IN MASUNG TUNNEL (WEBCOMIC)
URBAN LEGEND #20: EVACUATION CENTRE
Kondisi gedung itu cukup baik, sehingga akupun masuk. Di dalam ternyata sejuk dan sunyi. Dalam remang2 aku bisa melihat banyak orang sedang tidur. Akupun berbaring di sana dan mencoba tidur. Namun setelah beberapa saat, aku meperhatikan ada sesuatu yang aneh. Kondisi di sana terlalu sunyi.
Akupun segera berlari dari gedung tersebut.
URBAN LEGEND #19: ELEVATOR
Aku tinggal di lantai 14 sebuah apartemen. Karena itu aku selalu menggunakan lift kapanpun aku ingin pulang ke kamarku.
Suatu malam aku pulang larut malam setelah bekerja lembur. Aku masuk ke dalam lift sendirian dan menekan tombol untuk naik ke lantai 14. Lampu untuk tombol lantai “14” tersebut menyala dan pintupun tertutup. Lift itu beranjak naik.
Namun ketika lift masih bergerak, tiba-tiba lampu tombol untuk lantai “8” menyala.
“Hah, apa ada yang mau masuk ke sini? Ini kan sudah larut malam. Siapa yang naik lift malam2 begini? Aku harus segera keluar dari sini!” dengan panik aku segera menekan tombol lantai terdekat saat itu, yakni lantai 3. Segera, lampu untuk tombol lantai “3” menyala dan pintupun terbuka. Aku bergegas keluar dengan keringat dingin dan menggunakan tangga untuk turun ke lantai dasar. Di sana aku menghabiskan malam di sebuah swalayan 24 jam di dekat tempat itu tanpa berani kembali ke apartemenku hingga pagi.
Benar-benar pengalaman yang menakutkan. Entah apa yang terjadi bila lift itu sampai di lantai 8 dan orang itu naik bersamaku.
URBAN LEGEND #18: TOILET
Aku ingin meceritakan tentang pengalamanku yang kurang menyenangkan saat menggunakan kamar mandi umum.
Saat itu aku sedang mencari kamar mandi umum di sebuah stasiun kereta api. Biasanya aku tak mau menggunakan kamar mandi di tempat itu karena kotor. Namun apa boleh buat.
Akupun masuk ke dalam bilik dan beberapa saat kemudian aku merasa seakan-akan aku sedang diawasi. Kemudian aku melihat ke bawah dan tepat di bawah pintu, di rongga berjarak 5 cm antara bagian bawah pintu dengan lantai, terlihat sepasang mata memandangku. Aku segera berteriak dan kabur dari situ secepat mungkin.
Aku mohon kalian berhati-hati jika menggunakan kamar mandi umum. Banyak orang mesum berkeliaran sekarang!
URBAN LEGEND #17: BABY
URBAN LEGEND #16: TUNNEL
Namun setelah berkendara bolak-balik selama sejam aku tak melihat apa-apa. Akupun pulang setelah hujan mulai turun. Bah, terowongan ini sama sekali tak berhantu.
URBAN LEGEND #15: NICE DOCTOR
URBAN LEGEND #14: ONLINE DATING
URBAN LEGEND #13: HAUNTED HOUSE
Aku tak percaya pada hal-hal berbau gaib. Hantu, setan, alien? Semuanya bullshit. Salah satu temanku yang sangat percaya pada hal-hal begituan berusaha meyakinkanku bahwa semua itu nyata. Aku mulai kesal dan untuk membuktikan bahwa aku benar, aku akan mencari hantu itu sendiri. Itu satu-satunya cara agar ia diam dan berhenti menggangguku.
Maka makam itu, aku pergi ke sebuah rumah tua dimana seorang wanita terbunuh di sana beberapa tahun lalu. Aku membawa alat perekam (dengan kaset di dalamnya) dan sebuah senter. Aku memanjat masuk ke rumah itu dan mulai menjelajahinya.
Rumah ini sangatlah sunyi dan terbengkalai. Satu-satunya benda yang menarik perhatianku di rumah bobrok ini adalah garis polisi yang menutup tangga menuju ke lantai dua. Pembunuhan tersebut pasti terjadi di lantai atas, pikirku. Akupun merobek garis polisi itu dan menaiki tangga tersebut.
Akupun menemukan sebuah kamar di sana. Benar-benar sunyi, tak ada suara sedikitpun. Tempat ini pastilah sangat cocok sebagai tempat untuk berkomunikasi dengan hantu (kalaupun benar-benar ada). Akupun mulai merekam dengan alat perekam yang kubawa.
“Halo? Kalau ada hantu di sini, berikan aku tanda dan buatlah suara.”
Aku berdiri di sana selama 10 menit, menunggu sesuatu untuk terjadi.
Namun tak terjadi apapun.
Aku menghentikan rekaman dan menekan tombol “play”.
“Halo? Kalau ada hantu di sini, berikan aku tanda dan buatlah suara.”
Lalu sunyi.
Nyaliku menciut. Aku berlari sekuat tenagaku keluar dari rumah itu. Tak pernah dalam hidupku aku merasa setakut itu.
URBAN LEGEND #12: FLOWERS
URBAN LEGEND #11: FACING MIRRORS
URBAN LEGEND #10: RAZOR
Aku ingin mencuci rambutku lagi jadi aku keluar dari bak air hangat dan kembali ke area pancuran. Orang itu rupanya masih menggosok giginya. WTF? Well, akupun kembali ke bak lagi untuk menghangatkan diri. Ketika aku memutuskan untuk pulang, pria itu baru saja selesai menggosok gigi dan berjalan menuju ke bak mandi.
Huh, lama juga ya sikat giginya. Aku menatapnya dan melihat sebuah alat cukur di tangannya dan handuk di tangan satunya. OMG, apa kamu juga berniat cukur di sini juga?
Bro, kamu terlalu memperhatikan penampilanmu.
URBAN LEGEND #9: FOOTPRINTS
URBAN LEGEND #8: VIDEO IN AN MANILA ENVELOPE
URBAN LEGEND #7: CELLPHONE
Kemarin aku kehilangan telepon genggamku. Aku yakin aku menaruhnya di dalam rumah. Namun aku lupa dimana aku meletakkannya. Setelah beberapa menit mencari, aku belum menemukannya juga. Aku kemudian mencoba meneleponnya dari telepon rumah. Suara ringtone-nya pasti akan menuntunku ke tempat dimana handphone-ku itu berada.
Aku menekan nomor handphone-ku, namun sama sekali tak terdengar suara ringtone itu dimanapun.
Aku sudah menyerah dan berniat menutup teleponnya ketika tiba-tiba terdengar seseorang mengangkat teleponku.
“Ah, sial!” pikirku. Apa aku salah memasukkan nomor?
Aku bersiap-siap meminta maaf kepada siapapun yang kutelepon ketika aku mendengar suara siaran televisi di belakangnya. Aku menoleh ke layar televisi yang ada di ruang tamuku. Suara itu sama dengan suara acara televisi yang sedang kutonton saat itu.
“Halo?” tanyaku. Namun tak ada jawaban.
Aku mulai merasa tak nyaman sehingga aku mengganti siaran televisi itu menggunakan remote.
Dan suara yang kudengar di telepon juga berganti. Suaranya sama persis dengan siaran baru yang kutonton saat itu.
“Ini pasti sebuah kebetulan.” pikirku. Aku kemudian mematikan televisi dan melalui telepon, aku bisa mendengar suara televisi dimatikan.
Akupun mulai merasa takut dan menutup telepon itu.
Setelah sejam kemudian, aku mengumpulkan keberanianku dan mencoba memanggil kembali nomorku. Kali ini aku menekan nomornya dengan hati-hati agar aku tak salah sambung lagi.
Ring! Ring! Ring!
Aku lega ketika mendengar suara ringtone handphone-ku di belakangku. Ternyata selama ini dia terselip di sofa ruang tamu.
“Ah, aku pasti tadi tidak mengecek sofa saat mencarinya tadi.” Akupun keluar dari rumah sesegera mungkin.
URBAN LEGEND #6: GROUP PHOTO
Kami berlima bersahabat sejak SMA. Kami sangat dekat bahkan pernah bersumpah bahwa kami akan tetap bersama apapun yang terjadi. Namun salah satu dari kami memiliki kepribadian kurang baik. Ia suka menyebarkan gosip tentang kami hingga kamipun menjauhinya. Hingga akhirnya karena merasa kesepian, ia memutuskan bunuh diri.
Kami sangat terpukul dengan kematiannya. Namun kami memutuskan bahwa inilah saatnya kami meneruskan hidup. Kami kemudian berlibur ke sebuah pegunungan dan menikmati pemandangan yang ada di sana. Liburan itu sangatlah menyenangkan dan kamipun memutuskan untuk mengambil sebuah foto untuk kenang-kenangan.
Salah satu dari kami mengambil foto dan hasilnya foto kami berempat tertawa bahagia dengan background pegunungan yang indah. Itu adalah saat-saat yang membahagiakan bagi kami.
URBAN LEGEND #5: THE PAINTING
Keesokan harinya kepala sekolah memanggilku.
“Bukankah kamu kemarin tugas piket membersihkan kelas seni?”
“Ya, memangnya ada apa?”
“Tadi pagi lukisan wanita di dalam ruang seni menghilang. Apa kamu tahu tentang hal itu?”
“Tidak. Kemarin saat saya tinggalkan, lukisan itu masih ada di sana.”
“Ah, sayang sekali. Padahal lukisan itu buatan seorang pelukis terkenal. Si pelukis tersebut menggambar putrinya sendiri yang sedang tertidur sebagai inspirasinya. Kalau begitu sepertinya tak ada jalan kecuali memanggil polisi untuk menyelidikinya.”
Anehnya, si pencuri itu seakan-akan tak meninggalkan jejak sama sekali. Bahkan kondisi ruang kelas seni pun masih terkunci rapat.
Aku harap lukisan itu segera ditemukan.
URBAN LEGEND #4: BEWARE AT NIGHT
Setiap kota pasti memiliki urban legend-nya sendiri-sendiri. Cerita ini merupakan urban legend dari kotaku.
Saat aku masih duduk di bangku SMP, aku sering menangkap kumbang, dan serangga lain untuk dijual ke toko hewan peliharaan lokal di kotaku. Salah satu tempat terbaik untuk menangkap mereka adalah di sebuah pohon yang kami sebut “Pohon Tanda”. Aku dan teman-temanku menamainya demikian karena ada sebuah tanda bertuliskan “Wanita berjalan sendirian. Hati-hati saat malam.”
Karena kami anak kecil, tentu kami tak begitu mempedulikannya. Kami masih sering keluar ke sana saat sore untuk mencari serangga.
Suatu hari, seperti biasanya, aku dan temanku-temanku sedang mencari kumbang di pohon tersebut. Karena keasyikan, tanpa kami sadari hari beranjak malam dan kamipun memutuskan pulang.
“Huh, kurasa tadi aku melihat seseorang di sini tadi.” salah seorang temanku berkata.
“Apa maksudmu? Tak ada orang lain selain kita di sini. “ aku mendapatkan suatu perasaan aneh ketika temanku mengatakan hal itu.
“Siapapun itu, dia memiliki rambut hitam yang sangat panjang.” Kata temanku lagi, “Aku cukup yakin dia perempuan.”
Akupun pulang tanpa memikirkan perkataan temanku tadi. Saat aku berada di kamarku aku membuka kotak jebakan seranggaku dan terperanjat.
Kotak itu berisi gumpalan rambut hitam yang panjang.
Sejak itu, aku tak pernah kembali lagi ke tempat itu.
Aku selalu menganggap bahwa tanda di pohon itu untuk memperingatkan wanita yang berjalan sendirian saat malam hari agar berhati-hati. Namun sekarang aku tahu maknanya.
Mungkin kalian juga harus berpikir dua kali tentang makna peringatan-peringatan yang ada di sekitar kalian.
URBAN LEGEND #3: VILLAGE IN THE ATTIC
URBAN LEGEND #2: NINE TAILED FOX
URBAN LEGEND #1: THE FORTUNE TELLER
VALENTINE OF FEAR: 20 URBAN LEGEND DAN RIDDLE TERBARU BULAN FEBRUARI
Kali ini aku akan mencoba merayakan Valentine dengan cara yang berbeda, yakni dengan menghadirkan urban legend serta riddle mengerikan asal Jepang. Sebagai bonus, kuberikan lik komik super-menyeramkan dari Korea. Semuanya kuperoleh dari sebuah blog keren yang belum akan kubeberkan alamat situsnya, soalnya banyak jawaban riddle ini dimuat di website tersebut. Namun utnuk menghormati copyright-nya, admin akan memberikan alamat sittus itu bulan depan. Silakan disimak dan jangan lupa berikan komentar!
1. The Fortune Teller
2. Nine Tailed Fox
3. Village in the Attic
4. Beware at Night
5. The Painting – RIDDLE
6. Group Photo – RIDDLE
7. Cellphone – RIDDLE
8. Video in an Manila Envelope – RIDDLE
9. Footprints – RIDDLE
10. Razor – RIDDLE
11. Facing Mirrors – RIDDLE
12. Flower – RIDDLE
13. Haunted House – RIDDLE
14. Online Dating – RIDDLE
15. Nice Doctor – RIDDLE
16. Tunnel – RIDDLE
17. Baby – RIDDLE
18. Toilet – RIDDLE
19. Elevator – RIDDLE
20. Evacuation Centre – RIDDLE
BONUS:;
Hantu di Terowongan Masung – WEBCOMIC
Tanggung sendiri akibatnya jika kalian berani membacanya!
KOLEKSI IKLAN–IKLAN KOCAK (LAGI!!!)
Hallo readers! Kali ini admin akan kembali menyajikan koleksi iklan2 kocak. Beberapa di antaranya adalah misplaced ads alias iklan2 salah tempat seperti yang dulu pernah gue bikin postingan khususnya. Oke, silakan nilai sendiri iklan2 ini kocak apa nggak ….
HUMOR: TERJEMAHAN BAHASA CINA PALING NGOCOL
Melengkapi postingan bulan ini guys, gue akan menghadirkan artikel kocak tentang Chinglish, yaitu istilah buat bahasa Cina campur Inggris yang ngasal isinya. Pokoknya bahasa2 Chinese ini diterjemahkan jadi bahasa Inggris yang ancur banget. Simak aja nama2 produk di bawah, dijamin bikin gimana gitu ….
10 TREND FASHION KONYOL YANG BIKIN KITA “GUBRAAAAAK”
Nggak kayak biasanya guys, kali ini gue membahas tentang fashion. Gue sih tipe2 orangnya nggak terlalu ngikutin fashion. Soalnya fashion anak muda zaman sekarang mah alay2 hehehehe *peace* Entar kalo gue ngikutin fashion, yang ada gue malah mirip suporternya Inbox lagi. Tapi gaya2 anak alay zaman sekarang dijamin kalah telak ama gaya berbusananya orang2 zaman dulu, apalagi pas abad ke-18 di Eropa. Bisa dibayangin ya gimana ancurnya gaya fashionista zaman itu, ampe2 Revolusi Prancis meletus. Gimana Eropa nggak perang terus tuh zaman segitu. Dan bayangin juga mereka berperang pakai baju bombastis gitu, nggak ribet ya? Nah, sekarang silakan ikuti gaya fashion zaman baheula yang dijamin bakal bikin kita “gubraaak” ini.
REVIEW KOMIK HOROR JEPANG: FUAN NO TANE
Sebenarnya sejak membaca komik2 buatan Junji Ito, gue udah tobat dan insyaf nggak mau lagi baca komik horor Jepang. Namun tetep aja gue nyasar nemu komik horor lainnya berjudul Fuan no Tane (kalo diterjemahin artinya “Seeds of Anxiety”) karya Masaaki Nakamura. Berbeda dengan komik2 horor yang pernah gue review, tiap cerita di komik ini sangatlah pendek, mungkin hanya 3-4 halaman saja. Saking pendeknya, ada beberapa cerita yang admin nggak ngerti maksudnya. Namun ada juga beberapa yang bener2 serem. Namun jangan khawatir, komik ini nggak bakal gory dan disturbing banget kayak manga-nya Junji Ito kok. Yah medium2 gitu lah horornya.
HUMOR: 15 COVER ALBUM OLDIES PALING DISTURBING *EXPLICIT CONTENT WARNING!!!*
Apa kabar readers? Masih pada hidup enak khan? Well, not for long abis loe baca postingan gue kali ini hehehe. Sumveeeeeh baca postingan ini dijamin kalian nggak bakal bisa tidur lagi…kemungkinan untuk selamanya. Soalnya cover album2 lama ini disturbing banget dan dijamin akan membuat kalian bermimpi buruk. Sebagian besar cover album ini berasal dari artis2 Yugoslavia. Waduduh … pantes aja negaranya pecah … penyanyinya aja kayak gini. Penasaran? Silakan simak dan tanggung sendiri resikonya huahahahaha *hush!!!*
RIDDLE PIC 03: GAMBAR MENAKUTKAN (JIKA KAMU MENGERTI MAKSUDNYA)
Gambar 1
Gambar 2
Gambar 3
Gambar 4
Gambar 5
Gambar 6
Gambar 7
Gambar 8
BONUS:
Gambar ini tidak seram, tapi lucu jika kamu bisa mengerti maknanya.
RIDDLE PIC 02: GAMBAR MENAKUTKAN (JIKA KAMU MENGERTI MAKSUDNYA)
Gambar 1
Gambar 2
Gambar 3
Gambar 4
Gambar 5
Gambar 6
Gambar 7
Gambar 8
BONUS:
Gambar ini tidak seram, tapi lucu aja kalo kalian nyadar artinya.
RIDDLE PIC 01: GAMBAR MENAKUTKAN (JIKA KAMU MENGERTI MAKSUDNYA)
Hai para readers. Jika aku biasanya memberikan riddle berupa cerita yang harus dipecahkan maknanya, kini aku akan memberikan riddle dalam bentuk gambar. Sekilas gambar2 ini tampak seperti gambar biasa. Namun sebenarnya jika kalian melihatnya dengan teliti dan memperhatikan setiap detil pada gambar, maka kamu akan menyadari bahwa gambar itu sangat menakutkan. Bahkan tak jarang kalian akan jantungan begitu mengerti apa yang menakutkan dari gambar tersebut.
10 RAMALAN KIAMAT YANG *GAGAL MANING*
GYO: ANOTHER GROSS AND DISTURBING MANGA FROM JUNJI ITO
Setelah kemarin gue menghadirkan review manga “Enigma of Amigara Fault” dan “Uzumaki”, kini gue akan mereview manga ketiga Junji Ito, yakni Gyo. Gue nggak tau arti “Gyo” ini apa (kayaknya sih “ikan”), tapi menurut gue pribadi, cerita ini harusnya berjudul “Gyaaaaa”” soalnya itu yang bakal kita teriakin pas baca manga yang sangat disturing ini.
NEW YEAR, NEW SPIRIT (CURHATAN ADMIN)
Gong Xi Fa Cai everyone, Happy Chinese New Year!!! Sebenarnya admin nggak ngerayain Imlek sih hehehe tapi nggak apa-apa lah. Admin dari kemaren pengen bikin postingan curhat buat nge-recap segala kegiatan admin selama setahun ini, mumpung masih suasana New Year sekaligus mengawali tahun 2014 ini. Tapi sekalian aja deh bikinnya pas Tahun Baru Cina biar lebih meriah hohoho. Admin jadi inget, tahun kemaren admin pernah curhat bakal ngurangin postingan admin, tapi perasaan malah makin banyak ya hahaha *plaaaak*. Emang admin orangnya nggak konsisten gitu. Tapi mau gimana lagi. Beberapa bulan ini cuaca emang jelek banget, admin jadi nggak bisa keluar rumah, jadi kerjaan admin di dalam kosan mulu. Mau keluar malah ujan, banjir, ama macet (namanya juga Jakarta). Akhirnya nge-blog lagi deh kerjaannya. Padahal bulan ini banyak hari libur hiks. Lagian buat admin, nge-blog tuh udah jadi semacam kecanduan, jadi susah berhentinya. Tapi kecanduan yang positif dong, daripada kecanduan goyang oplosan hehehe *plaaak lagi*