Saturday, February 1, 2014

URBAN LEGEND #13: HAUNTED HOUSE


HAUNTED HOUSE
RUMAH BERHANTU
(Cerita ini adalah sebuah riddle)
 

Aku tak percaya pada hal-hal berbau gaib. Hantu, setan, alien? Semuanya bullshit. Salah satu temanku yang sangat percaya pada hal-hal begituan berusaha meyakinkanku bahwa semua itu nyata. Aku mulai kesal dan untuk membuktikan bahwa aku benar, aku akan mencari hantu itu sendiri. Itu satu-satunya cara agar ia diam dan berhenti menggangguku.

Maka makam itu, aku pergi ke sebuah rumah tua dimana seorang wanita terbunuh di sana beberapa tahun lalu. Aku membawa alat perekam (dengan kaset di dalamnya) dan sebuah senter. Aku memanjat masuk ke rumah itu dan mulai menjelajahinya.

Rumah ini sangatlah sunyi dan terbengkalai. Satu-satunya benda yang menarik perhatianku di rumah bobrok ini adalah garis polisi yang menutup tangga menuju ke lantai dua. Pembunuhan tersebut pasti terjadi di lantai atas, pikirku. Akupun merobek garis polisi itu dan menaiki tangga tersebut.

Akupun menemukan sebuah kamar di sana. Benar-benar sunyi, tak ada suara sedikitpun. Tempat ini pastilah sangat cocok sebagai tempat untuk berkomunikasi dengan hantu (kalaupun benar-benar ada). Akupun mulai merekam dengan alat perekam yang kubawa.

“Halo? Kalau ada hantu di sini, berikan aku tanda dan buatlah suara.”

Aku berdiri di sana selama 10 menit, menunggu sesuatu untuk terjadi.

Namun tak terjadi apapun.

Aku menghentikan rekaman dan menekan tombol “play”.

“Halo? Kalau ada hantu di sini, berikan aku tanda dan buatlah suara.”

Lalu sunyi.

Nyaliku menciut. Aku berlari sekuat tenagaku keluar dari rumah itu. Tak pernah dalam hidupku aku merasa setakut itu.

25 comments:

  1. aku gak nemu jawaban untuk ini. apa yang sebenarnya terjadi OM? Tell me please!!

    atau mungkin rekamannya hanya sampai situ aja? yang setelahnya tak terekam atau gimana?

    ~W

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hahahaha ... yg ini emang agak susah ... tapi coba dibaca baik2, entar juga ketahuan jawabannya

      Delete
  2. dia bilang kalau ada hantu , buatlah suara
    nah pas dia play tu rekaman
    ada suaranya!

    ReplyDelete
    Replies
    1. kita eja :
      Si aku suruh buat suara di rekaman kan, kalau si hantu itu beneran ada? nah pas di play di rekaman itu, suara si aku keluar, itulah tanda dari si hantu, "BUAT SUARA" -> suaranya si aku dijadikan tanda oleh si hantu kalau dia ada disana

      Delete
  3. “Halo? Kalau ada hantu di sini, berikan aku tanda dan buatlah suara.” itu bukan si aku kan yang ngomong? soalnya kan dia baru aja nge-play videonya. padahalkan waktu ngerekam dia gak ngomong apa2.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Eits,,,nggak baca baik2 ya:

      ***
      Akupun mulai merekam dengan alat perekam yang kubawa.

      “Halo? Kalau ada hantu di sini, berikan aku tanda dan buatlah suara.”

      Aku berdiri di sana selama 10 menit, menunggu sesuatu untuk terjadi.

      Namun tak terjadi apapun.

      Aku menghentikan rekaman dan menekan tombol “play”.

      “Halo? Kalau ada hantu di sini, berikan aku tanda dan buatlah suara.”
      ***
      kuncinya ada di situ

      Delete
  4. mungkin dia ngomong dlu baru nekan play ?
    trus waktu dia play rekaman nya tiba2 suaranya msuk ke rekaman,
    benar gak bang dave ? eheheh

    ReplyDelete
  5. ku rasa masalahnya ada pada perekam...
    mungkin kaset dalam perekam itu dah ada isinya,jadi seharusnya suaranya dia gak terekam,tapi nyatanya malah terekam, n dia baru sadar begitu dengar rekamannya....
    bener gak sihh????
    susah jg nii..

    ~chii~

    ReplyDelete
  6. si hantunya ga ngebuat suara, cuma ngasih tanda

    ReplyDelete
  7. Mungkin suara yg abis si aku mencet play itu bukan suara si aku....

    ReplyDelete
  8. Oh tiba tiba hantunya langsung muncul/nampakin diri ya?

    ReplyDelete
  9. Itu tape recorder tipe lama gt? Mustinya dy prev dulu br play br dh ad suaranya, nah ini begitu dy play kok langsung ad suaranya..
    *hopeless nih

    ReplyDelete
    Replies
    1. tepat sekali. dia nggak me-rewind kasetnya, namun terdengar suara, berarti itu suara hantunya. pantes banyak yg nggak ngerti ya, anak zaman sekarang kan nggak pernah pake kaset hehehe ....

      Delete
    2. oh begitu, agak curiga sih sama suara yang di play tapi felling suara si aku cuma ga tau anehnya dimana ternyata itu toh? wkwkkwkww

      Delete
  10. jgn2 suara di rekaman itu suara wanita yg terbunuh itu ?

    ReplyDelete
  11. Bagaimana bisa dia menekan tombol play tanpa menyetop dulu rekamannya . Dan di cerita di katakan si aku tidak menyetop kameranya . Hanya langsung play . Jika begitu siapa yg menyetop cameranya?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Kan udah ditulis:

      Aku menghentikan rekaman dan menekan tombol “play”.

      Delete
  12. Ane ngerti gan... kaset ga direwind, sulit kalau ga ngeh ini pita(tape)recorder

    ReplyDelete
  13. Gak ngerti. Jelasin kak?
    >F

    ReplyDelete
  14. Mana riddle yang belom di isi T_T

    ReplyDelete
  15. d rekaman itu ada penampakan hantu ny ?

    #RyuzakiAFF

    ReplyDelete