Friday, October 30, 2015

RIDDLE HALLOWEEN #13: PEMBANTAIAN KELUARGA

 

Diterjemahkan dari riddle Jepang

Level: medium

 

Seorang polisi shock melihat kejahatan paling mengerikan sepanjang kariernya sebagai penegak hukum. Sebuah keluarga telah dibantai dengan sadis. Ayah, ibu, kakak perempuan, serta seorang bayi tewas ditusuk berkali-kali dan ditemukan di dalam kamar tidur mereka. Sepertinya perampok telah masuk ke rumah itu dan membunuh mereka dalam tidur.

Namun setelah polisi menyelidiki, tak ada barang yang hilang. Maka polisi itu berkesimpulan bahwa pelakunya memiliki dendam kesumat terhadap keluarga ini.

Beruntung, polisi itu menemukan satu korban selamat, yakni anak tengah keluarga itu. Ia meringkuk ketakutan di dalam lemari. Pasti selama kejadian itu ia bersembunyi, pikir polisi itu.

Polisi itu tak bisa membuatnya bersaksi dan menceritakan apa yang terjadi malam itu karena ia tak mau mengatakan sepatah katapun. Mungkin ia shock, pikir polisi itu dengan iba. Namun dari dokumen yang ditemukan di rumah itu, nama gadis cilik itu adalah Nana.

“Pak, kami menemukan sesuatu!”

Rupanya hasil pemeriksaan di kamar orang tua yang dibunuh itu menyingkapkan sebuah petunjuk. Sederet angka ditulis di bantal dekat tubuh sang ayah. Rupanya sebelum meninggal, ia sempat meninggalkan pesan menggunakan darahnya sendiri.

824396105

“Huh, kenapa sih korban sempat-sempatnya meninggalkan teka-teki sebelum meninggal.” keluh seorang polisi, “Tak masuk akal.”

“Jika sang ayah meninggalkan petunjuk yang jelas, maka si pelaku pasti menyadarinya dan menghapusnya. Maka dari itu ia meninggalkan teka-teki supaya si pelaku tak mengetahuinya.”

Namun tak ada dari satupun polisi di sana memahami pesan tersebut. Angka itu sama sekali tak cocok dengan apapun yang berkaitan dengan keluarga itu, mulai dari nomor kartu identitas, nomor rekening, nomor tagihan, hingga nomor telepon.

“Sudah malam. Bagaimana dengan anak itu? Dimana ia akan tinggal? Rumahnya kini jadi TKP.”

“Biarkan saja ia bermalam denganku.” ucap sang polisi. “Ia akan aman bersamaku sampai kita berhasil menangkap pembunuhnya!”

17 comments:

  1. Aku curiga sama si anak itu.. abisnya keluarganya terbunuh di kamar masing2 kan.. masa org luar tau kamar2 semua org. Tp sandi itu aku ga ngertiii

    ~cham

    ReplyDelete
  2. Tbh gue gangerti petunjuknya tapi gue tebak yang bunuh itu nana

    ReplyDelete
  3. gua ga ngerti masalah kode,tapi yang gua yakin anak itu pembunuhnya,dia ngumpet biar dia di anggep bersembunyi takut dibunuh.polisi korban selanjutnya

    ReplyDelete
  4. ini angka jepang kan ? 824396105, gak ada 7. 7 = nana

    nana pelakunya

    ReplyDelete
    Replies
    1. OFFICIAL ANSWER: haha akhirnya ada yang bisa nebak juga. seihanda ini pasti otak2 ya soalnya suka banget ama yg berbau jepang *otaku bang!!!*

      Delete
    2. doyan musik sama manga jepang aja bang

      Delete
    3. ya iya itu namanya otak otak

      Delete
    4. hahahaha. belum sampe level itu lah bang. otaku kan kalo udah obsesi banget kayak Tsutomu Miyazaki

      Delete
    5. njir, kenal sama pedofil miyazaki jg

      Delete
  5. Pembunuhnya Nana.. Dari petunjuk angka itu, ada angka 0-9 yang nggak ada cuma angka 7. Bahasa Jepang Nana = 7

    ReplyDelete
  6. nana yg bunuh ... angka diatas tidak berurut tp kurang angka 7 yg bhs jepangnya nana :) bener gak sih #asal

    ReplyDelete
  7. Ane malah ngebayangin hitori kakurenbo. Kan boneka nya di iket dengan benang merah dan ada jarum disana. Apa si "bibi" pernah main hitori kakurenbo di rumah itu, ya bang dave ?

    ReplyDelete
  8. Wah si nana yg bunuh dan si ayah menulis kode berupa angka jepang yg sma kyk jiraya pas mati ( naruto )

    ReplyDelete
  9. Dari deretan angka itu hanya ada angka 0-9, tapi tidak ada angka 7, bahasa jepangnya 7 = Nana, artinya, Nana pelakunya...

    ReplyDelete