Friday, October 30, 2015

RIDDLE HALLOWEEN #14: RUMAH BARU

 

Diterjemahkan dari riddle Jepang

Level: easy

 

Sejak kami memiliki anak, apartemen yang kami tempati jadi terasa sesak. Beruntung, kami berhasil membeli sebuah rumah di pedesaan. Harganya sangat murah, namun rumah itu adalah sebuah rumah tua.

Jarang ada rumah di pedesaan itu, namun kami memiliki tetangga seorang janda paruh baya. Kami memanggilnya “Bibi”.

Beberapa minggu di sana, istriku mulai merasa tak nyaman. Ia selalu merasa ada sesuatu yang jahat mengawasi mereka. Aku tak begitu mempedulikan perkataan istriku karena mungkin karena ia belum terbiasa dengan rumah ini saja.

Suatu hari Minggu, aku menemani anakku bermain di halaman belakang rumah. Kami tak sempat membenahi taman di halaman kami sehingga hanya ada hamparan tanah berpasir di sana.

Saat anakku menggali tanah berpasir itu, ia menemukan sebuah boneka beruang.

Anakku tampak senang, namun rasa curiga hinggap di hatiku sehingga akupun mengambil boneka itu sebelum anakku sempat mengambilnya.

Boneka ini tampak lucu dan anehnya, terlihat baru. Sepertinya mustahil jika pemilik lama rumah ini menguburkannya di sini. Boneka itu anehnya juga dijahit dengan benang merah, sama sekali tak cocok dengan warna beruang itu

Tiba-tiba saat aku memegang boneka itu, sepucuk jarum berkarat yang terhubung dengan benang merah itu menusuk keluar dari dalam boneka itu.

Aku terkejut dan segera memanggil polisi. ini sudah serius! Jika anakku tak sengaja memegangnya dan tertusuk jarum itu, ia bisa terkena infeksi parah, bahkan bisa meninggal karena tetanus!

Mungkin karena ramai ada polisi, Bibi tetangga kami keluar dan bertanya.

“Ada apa?” tanyanya.

“Ada boneka yang dikubur di taman kami. Boneka yang tampak jahat!”

“Oh astaga. Bagaimana dengan anakmu, apa dia terluka?”

“Untunglah dia baik-baik saja. Terima kasih atas perhatian Anda.”

Keesokan harinya, keluargaku memutuskan pindah. Aku tak mau anakku celaka jika terlalu lama tinggal di rumah itu.

16 comments:

  1. Hmm~~ hayo.. cuma dibilang ada boneka nyeremin kok lgsg nanya si anak....terlebih nanyain dia terluka atau ga.. boneka mana yg bisa melukai anak2 (except chucky)

    ~Cham

    ReplyDelete
  2. loh kok si bibi nanyain "bagaimana dgn anakmu?"
    yg nemuin kan si bapak, si bibi yg naro bonekanya

    dK

    ReplyDelete
  3. si bapak belum cerita apa2 soal anaknya si bibi main nebak aja

    ReplyDelete
  4. kok bibi itu nanya anaknya terluka atau enggak sih? kan si bapak itu cuma bilang boneka beruang yang kelihatan jahat? bibi itu tau dong ada paku berkarat di boneka itu, dia yang sengaja naro di sana.

    ReplyDelete
    Replies
    1. OFFICIAL ANSWER: yup bener banget. jawaban paling lengkap di sini

      Delete
    2. Ini boneka Hitori Kakurenbo kan ?
      Oh iya bang dave gua dah baca semua cerita riddle elu, Dan kenapa elu gak bikin cerita Riddle lagi tahun ini ?

      Delete
  5. Boneka beruang dan dijahit benang warna merah?
    Itu boneka dirasuki (hasil permainan hittori-kakurenbo)

    ReplyDelete
  6. kok tetangganya nanya "bagaimana dengan anakmu? apa ia terluka?,"dia emang tau anaknya yang nge gali?

    ReplyDelete
  7. bibi tetangganya itu benci sama anak kecil kali ya .... dia yg buat boneka itu. dia langsung nanya keadaan anak perempuan itu. pdhal perempuan itu tidak menyebutkan anaknya yg menemukan boneka tsb :)

    ReplyDelete
  8. "Apa dia terluka?" lah darimana si bibi tau kalo ada benda yg bisa melukai (jarum) di boneka itu? XD

    ReplyDelete
  9. Seharusnya si bibi ga nanyain luka ga nx klo cman tentang boneka, brrti dia tw tntang jarum berkaratnx... TAT
    -Venzuu-

    ReplyDelete
  10. Bibi itu yang melakukannya. Darimana dia tahu anaknya terluka atau tidak jika akus aja belum memberitahukan kalau ada jarum yang menusuk keluar dari boneka itu. Baru juga bilang “Ada boneka yang dikubur di taman kami. Boneka yang tampak jahat!" masa udah tahu

    ReplyDelete
  11. Walau official answernya udah ada, menurut saya bonekanya itu boneka yang dipake di permainan hitori kakurenbo, aturannya boneka itu nggak boleh ditaruh luar, nanti dia bakal mencelakai orang lain yang dianggapnya ikut dalam permainan, oh, dan juga boneka itu bakal ngikutin orang yg dianggap dia ikut main ._.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hmmm .... bener juga, jawaban kamu bisa bikin insight baru riddle ini, makasih yaaaa :D

      Delete
  12. Klo si bibi nanya apa anaknya terluka berarti dia adalah yg naro boneka beruan dgn jarum karat diboneka dan istrinya bilang ada yg mengawasinya mungkin si bibi itu yg mengawasi anaknya dan dia tw klo anaknya itu suka main pasir

    ReplyDelete
  13. Si Bapak tidka bicara soal anaknya, si Bibi langsung main tebak saja, artinya dia yang sengaja menaruh boneka beruangnya di sana!

    ReplyDelete